Lpmgraffity.com -Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA) IAN Palopo gugat bangunan wall climbing baru yang dibangun oleh kampus IAIN Palopo, karena tak sesuai dengan permohonan pengadaan bangunan wall climbing yang diajukan oleh Mapala IAIN Palopo. Rabu, (14/12/2022).
Setelah bangunan tersebut di cek oleh pihak Mapala IAIN Palopo, ia mengatakan bahwa wall climbing tersebut tak layak pakai.
“Mapala, Sebagai lembaga pengguna dan yang membuat permohonan pengadaan wall climbing, saya anggap ada beberapa hal yang mempengaruhi sehingga wall climbing yang baru dibangun itu tak layak pakai. Mulai dari adanya sambungan besi dan pemasangan besi tidak sesuai dengan standar wall climbing yang kami temukan pada saat kami cek,” Ungkap Abdul Rahman, Ketua Mapala IAIN Palopo.
Sementara itu, Alumni Mapala IAIN Palopo, Aswin Sakke mengatakan bahwa pembangunan tersebut tidak sesuai dengan standar pemakain wall climbing.
“Pembangunan rangka sangat rawan karena ditemukan ada banyak sambungan besi padahal tidak diperbolehkan ada sambungan. Selain itu, ditemukan pula penggunaan baut yang dianggap tidak sesuai standar dan kontruksi cakar ayam yang dinilai tidak sesuai dengan gambar yang ada,” Tegas, Aswin Sakke, Alumnus Mapala IAIN Palopo.
Akan tetapi, Menurut PPK (Pejabat Pembuat Komitmen) IAIN Palopo, Martuju mengatakan besi yang digunakan untuk bangunan wall itu sangat bagus
“Mereka pastikan penggunaan besi sudah layak, mereka juga mengaku sudah konsultasi dengan pembuat wall bahkan pemilik toko tempat pembelian besi juga bilang jika besi yang digunakan sangat bagus bahkan lebih bagus dari yang biasa dipakai orang,” Ungkap Martuju. Dilansir dari iNewsLutra.id
Selain itu, Martuju juga menyebut bahwa anggaran yang dihabiskan Rp 150.000.000 termasuk perencanaan dan pengawasan. (Kuddi)