lpmgraffity.com-Hmps Ekonomi Syariah menggelar Sharia Economic Festival III dengan tema ” Creative Economy Based on sharia to Creative New Innovations For Gen Z in Development of the G20″di auditorium Phinisi IAIN Palopo. Rabu (23/10/2022).
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor 1, Wakil Dekan 2 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Ketua DEMA FEBI, ketua Lembaga Mahasiswa Se-IAIN Palopo, serta para Mahasiswa IAIN Palopo. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 23-26 November 2022.
Dalam sambutannya Wakil Rektor 1 IAIN Palopo berharap agar mahasiswa mampu berlomba mensukseskan tridarma perguruan tinggi dan mampu mengabdikan diri ke masyarakat serta turun langsung pada kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah.
“Mahasiswa harus berlomba lomba menyukseskan tri darma perguruan tinggi, mahasiswa itu tidak boleh pasif yang hanya di kelas saja menerima pelajaran, tetapi kita harus ikut dalam kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah, pengabdian masyarakat dan juga kegiatan-kegiatan lainnya seperti agenda yang sedang dilakukan”. Ujar Wakil Rektor 1. (Aliyah)
Editor: Aprilia