Mahasiswa KKN-MB Angkatan XLIV IAIN Palopo Adakan Seminar Moderasi Beragama

0

lpmgraffity.com-Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata angkatan XLIV IAIN Palopo Adakan Seminar Moderasi Beragama. Pada Rabu 22 November 2023 di Aula kantor Camat Wotu, Rabu (22/11/2023).

Kegiatan ini mengusung tema “Merawat Harmoni dan Toleransi Dalam Masyarakat Multikultural di Luwu Timur”. Dengan arti untuk merawat harmoni dan toleransi karena penting nya toleransi untuk umat beragama untuk memajukan negara Kesatuan Republik Indonesia meskipun kita berbeda tetapi tetap satu dan kami sudah melakukan observasi dibeberapa hari di kecamatan wotu dan disni kecamatan wotu banyak ragam suku, budaya dan agama.

Pada acara seminar Moderasi Beragama tersebut di narasumberi oleh K.M ZAINAL ABIDIN S.M.PD seorang pemateri dari IAIN Palopo.

Pada seminar Moderasi Beragama tersebut di hadiri oleh Kapolsek wotu wakili camat wotu sekaligus membuka dialog budaya dan moderasi beragama,kepala kua kecamatan wotu, dan para Kepala desa kecamatan wotu.

Farhan, selaku ketua panitia berharap kita tetap saling menjaga satu sama lain saling bertoleransi, meskipun kita berbeda agama.

“Harapan besar saya adalah semoga membuat dampak positif untuk masyarakat,karena di kecamatan wotu ini bisa saya juluki Indonesia mini karena disini banyak ragam suku,budaya, dan agama”Ungkapnya.

penulis: rahmania

editor: patigama